Kubolainfo.online – Timnas Indonesia U-23 Coba Wujudkan Mimpi Main di Olimpiade 2024. Timnas Indonesia U-23 bakal berjuang mewujudkan impian tampil di pentas akbar Olimpiade 2024 Paris ketika berlaga di Piala Asia U-23 2024. Ketua Umum PSSI, Erick Thohir meminta doa dan dukungan untuk Skuad Garuda Muda.

Sebagai informasi, Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) mendapatkan 3,5 tiket untuk Olimpiade 2024, dengan tiga di antaranya menjadi jatah finalis dan tim peringkat ketiga.

Sementara, tim peringkat keempat Piala Asia U-23 akan melaju ke play-off Olimpiade 2024 untuk menghadapi tim peringkat keempat Piala Afrika U-23 2025, Timnas Guinea.

Baca Juga : Jangan Pecat Shin Tae-yong atau Prestasi Timnas Indonesia Bakal Merosot Seperti Vietnam

Tinggal Menunggu Negara Asia

Sementara, wakil AFC lainnya bakal menghuni Grup B bersama Timnas Argentina U-23, Timnas Maroko U-23, dan Timnas Ukraina U-23. Tim Asia terakhir akan bergabung dengan Grup C yang berisikan Timnas Spanyol U-23, Timnas Mesir U-23, dan Timnas Republik Dominika U-23.

Dari enam konfederasi, hanya AFC yang belum menentukan delegasinya di Olimpiade 2024 karena Piala Asia U-23 2024 baru akan berputar pada 15 April-3 Mei 2024 di Qatar.

“Drawing Olimpiade 2024 untuk cabor sepak bola sudah dilakukan. Dari 16 tim yang akan berlaga di Olimpiade, masih menyisakan empat negara,” ujar Erick Thohir dalam akun Instagramnya, @erickthohir.

Masuk Grup A

Di Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia U-23 berada di Grup A bersama tuan rumah Timnas Qatar U-23, Timnas Australia U-23, dan Timnas Yordania U-23.

Demi lolos ke babak selanjutnya atau delapan besar Piala Asia U-23, tim berjulukan Garuda Muda itu harus menjadi juara atau runner-up Grup A.

Jika sukses, perjuangan belum berhenti sampai di situ. Timnas Indonesia U-23 harus meraih kemenangan di babak delapan besar untuk melaju ke semifinal sekaligus mengamankan setidaknya tiket laga play off menuju Olimpiade 2024.

Minta Doa dan Dukungan

Erick Thohir pun meminta dukungan dan doa dari segenap masyarakat Tanah Air agar Timnas Indonesia U-23 bisa mewujudkan mimpi bermain di Olimpiade 2024.

“Tantangan yang tidak mudah, tapi Timnas Indonesia U-23 masih mempunyai peluang untuk tampil di Olimpiade 2024 jika mampu menembus empat besar Piala Asia U-23 di Qatar,” imbuh Erick Thohir.

“Mohon doa dan dukungan untuk Timnas Indonesia U-23 agar bisa memberikan yang terbaik di Piala Asia U-23,” ungkap pria yang juga Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) RI tersebut.

Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

15 April 2024
Qatar vs Timnas Indonesia U-23

18 April 2024
Timnas Indonesia U-23 vs Australia

21 April 2024
Yordania vs Timnas Indonesia U-23


Gacor

ANTI RUNGKAD 99%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights