Kubolainfo.online – Persebaya Tidak Beri Izin ke Toni Firmansyah Membela Timnas Indonesia U-20. Persebaya Surabaya tidak melepas Toni Firmansyah ke Timnas Indonesia U-20. Keputusan itu diambil lantaran pelatih Paul Munster ingin sang pemain terlibat dalam persiapan laga lawan Arema FC.

Beberapa waktu lalu, Indra Sjafri memanggil 37 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20. Selain TC, Garuda Muda juga akan memainkan dua laga uji coba.

Arkhan Kaka dan kolega akan menjalani dua uji coba lawan China. Laga itu bakal dimainkan pada 22 dan 25 Maret mendatang di Stadion Madya Gelora Bung Karno. Pada daftar 37 pemain yang dipanggil Indra Sjafri, ada nama Toni Firmansyah. Akan tetapi, pemain 19 tahun itu tidak dilepas klubnya yakni Persebaya Surabaya.

Baca Juga : Alejandro Garnacho Mau Dibungkus Real Madrid

Alasan Persebaya Tidak Lepas Toni Firmansyah

Bukannya berlatih bersama Timnas Indonesia U-20, Toni Firmansyah justru berlatih bareng Persebaya pada Senin (18/3/2024) malam WIB. Toni Firmansyah memang sengaja tidak dilepas oleh Persebaya.

“Semua pemain ikut latihan. Saya butuh semua pemain. Saya butuh Toni untuk laga ini (lawan Arema FC), saya membutuhkan semua pemain,” ucap pelatih Persebaya, Paul Munster.

Persebaya akan berjumpa Arema FC pada laga pekan ke-30 BRI Liga 1 2023/2024, 27 Maret nanti. Laga ini akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta.

“Toni sekarang bermain di Persebaya. Jika Toni tidak bermain, tentu saja dia boleh pergi ke Timnas U-20. Sekarang, dia adalah pemain penting di tim utama sekarang,” kata Munster.

Baca Juga : Asnawi : Indonesia Levelnya Sudah di Atas Vietnam

Toni Firmansyah Bakal jadi Pemain Inti?

Wajar jika Paul Munster berat melepas Toni Firmansyah ke Timnas Indonesia U-20. Sebab, tenaganya sangat dibutuhkan Bajul Ijo. Performanya tengah menanjak pada dua laga terakhir, lawan Borneo FC dan Madura United.

“Toni meningkat, dia menunjukkan progres, ketika pemain lain perlahan menurun, dan Toni memberi tekanan. Jadi, saat ini dia adalah kandidat pemain inti,” kata Paul Munster.

“Bagi saya, tidak ada masalah dengan pemain muda. Saya sampaikan, jika Anda cukup baik maka Anda layak,” kata eks pelatih Bhayangkara FC.

ANTI RUNGKAD 99%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Verified by MonsterInsights